Tips memulai bisnis online memanfaatkan Forum Ads ID


Bagi anda yang menginginkan menjual layanan atau Jasa Online, seperti penulisan artikel, Promosi dan pengelolaan Sosial media, Jasa Pembayaran lewat paypal atau kartu kredit, Jasa Link Builder ( otomatis dan manual ) serta berbagai jasa yang dibutuhkan oleh para blogger, pebisnis PPC, Pemilik toko online dan website - website lainnya, maka sangat pas sekali apabila anda memanfaatkan Forum Ads.id ( http://ads.id ).

Sekilas Tentang Forum Ads ID

Forum ads ID dahulu bernama Adsense ID, sekitar tahun 2014 kalau tidak salah, Forum tersebut berubah menjadi Ads.ID. Menghilangkan kata Adsense yang berpotensi melanggar hak cipta, sebab Adsense merupakan brand layanan Network Iklan PPC milik Google. Selain itu Perubahan nama tersebut juga membuat Ads ID memakai Ekstensi Domain .ID ( anything.id ) yang merupakan Country  Top Level Domain ( Domain level Teratas untuk Negara ) Indonesia, untuk pengetahuan bersama saja domain ID mulai dibuka pendaftarannya untuk umum pada 2014 - 2015.

Forum ads ID adalah Forum Internet Publisher atau orang - orang yang mempublikasikan sesuatu melalui Internet, dalam hal ini Ads ID Fokus menjadi tempat Bagi Publisher Internet yang berorientasi Komersil , atau mempublikasikan artikel, Video, Tutorial, Blog dan lain - lain dengan tujuan mendapatkan uang atau penghasilan. Karena sudah terkenal sebagai Forum Internet Publisher, maka di Ads ID dibahas hal - hal yang berkaitan mengenai cara membuat konten untuk Internet ( konten bisa berupa Artikel, Video, Graphics, dan lain - lain ) , cara promosi konten, cara memperbesar traffic ( bagi webiste ) dan View ( bagi video youtube ) dan Tidak pentingnya adalah cara monetisasi ( mendapatkan uang dari konten website / video yang kita miliki.

Mendapat Penghasilan dari Ads ID

Karena sudah saya bahas diatas bahwa Ads ID mengumpulkan banyak sekali member yang tertarik untuk belajar membuat, Mengoptimasi konten dan mendapatkan uang dari konten yang mereka buat, maka ini adalah kesempatan emas bagi anda. Kenapa Ads ID saya sebut sebagai kesempatan Emas mendapat Penghasilan dari Internet, sebab di sana berkumpul banyak pemilik Website atau Blog, para pemilik Fanpage Facebook dan akun twitter, para pemilik toko online, para pemilik channel Youtube, dan beberapa jenis Publisher online lainnya.

Forum Ads ID adalah Pasar Potensial

Karena para publisher banyak berkumpul di forum ads id, maka forum tersebut adalah ibarat gedung pertemuan yang setiap harinya banyak dikunjungi ratusan , bahkan ribuan publisher online. Apa yang anda lakukan saat berada di tempat yang dihadiri para pecinta otomotif sampai ribuan orang ? menjual peralatan dan aksesori motor tentu jawaban yang pas. Perumpamaan lain adalah : apa yang anda lakukan apabila berada di Forum Pebisnis Ikan Hias ? tentu menjual Filter aquarium dan berbagai peralatan ternak ikan, karena kemungkinan mereka membeli sangat besar. Begitu pula dengan forum Ads ID, di forum ini para publisher meski sudah berpengalaman membuat artikel, membuat FanPage Facebook  dan Twitter , atau membuat video namun tentu mereka sudah banyak yang tidak sempat meluangkan waktunya untuk membuat konten - konten tersebut seorang diri. Apalagi sudah banyak sekali member Ads ID yang berpenghasilan Ratusan bahkan Ribuan dollar perbulan dari Bisnis onlinenya, bagi mereka tentu lebih mudah menyewa seorang penulis artikel atau pembuat Video youtube dibanding membuat sendiri.

Ide - Ide Usaha Potensial Untuk Dapat Penghasilan dari Ads ID


  • Bila anda suka iseng menulis artikel, cerpen atau tulisan lainnya, kenapa tidak membuka jasa penulisan artikel di Ads ID ?  di sana banyak sekali para pemilik website, Blog dan Toko Online yang siap membeli jasa Andadengan harga Ok. Tentu artikel yang anda tulis disesuaikan dengan tema para penyewa jasa penulisan Anda.

    Yang perlu anda ingat saat menjual jasa penulisan di Ads ID adalah para pemilik Website memerlukan artikel yang orisinal, bukan Copy Paste dari situs lain, meski tentu untuk idenya bisa mengambil dari situs lainnya. Untuk menilai kualitas dan tingkat keaslian tulisan, para member di Ads ID memakai beberapa Tools diantaranya Copyscape, Smallseotools, Plagiarismsoftware.net dan lain - lain.



  • Bila anda suka membuat Video, anda bisa menjual jasa pembuatan Video untuk para pemilik channel youtube. Di Ads ID suah banyak publisher yang sukses menjaring dollar dengan mengupload video ke Youtube. Diantara publisher Ads ID yang sukses mendapatkan penghasilan melalui channel youtube tersebut banyak sekali yang sudah berpenghasilan ratusan sampai Ribuan US dollar setiap bulannya. Jangan iri dulu, justru ini adalah peluang bagi Anda untuk menjadi pembuat Video bagi mereka, sebab biasanya mereka sudah malas membuat Video sendiri. Para pemilik channel youtube tersebut siap menampung video yang anda buat, tentu yang sesuai dengan tema channel video mereka.

    Hal yang perlu Anda ingat adalah : para pembeli biasanya menginginkan video yang pendek ( kurang dari 5 menit ) namun jumlah video yang besar. Serta Video yang perlu Anda buat hanyalah berupa slideshow ( gambar yang dirangkai ) diberi suara / lagu yang tidak melanggar hak cipta ( bisa anda dapatkan di youtube audio library  ). Jangan lupa membuat video untuk jasa ini tidak perlu pakai software yang rumit, cukup pakai Powerpoint versi 2010 saja sudah bisa anda jual.


masih ada beberapa ide usaha lainnya yang bisa Anda jajakan di Forum Ads ID, namun tentu anda nggak ingin pusing memilihnya, sehingga kami akan tuangkan ide - ide usaha yang lainnya pada postingan berikutnya. Sementara menunggu postingan kami, kenapa Anda tidak coba buka Forum Ads ID lalu praktekkan tips - tips yang ada di tulisan ini, siapa tahu pada postingan kedua Anda sudah bisa meraup untung dari berjualan di Forum Ads.id.

Related

Tutorial Bisnis Online 5466843801249271023

Posting Komentar

emo-but-icon

item